Cara Membuat Animasi Loading di Microsoft Power Point


Lionphysics4n - Cara Membuat Animasi Loading di Microsoft Power Point dengan tahap simple dan gampang.Membuat Animasi Loading di Microsoft power point itu sangat mudah, Jika anda pernah mendownload power point saya yaitu: Download Power Point Untuk Presentasi Tugas BK SMP pasti anda akan menjumpai animasi loading di power point itu.Nah,untuk membuat animasi loading di power point sebenarnya cukup memerlukan kecermatan saja dalam membuatnya.

Power point yang saya gunakan di sini adalah power point 2010,tetapi anda dapat menggunakan power point versi manapun untuk membuat animasi loadingnya.Animasi loading yang akan dibuat dapat bermanfaat untuk mempercantik power point kita.

Sekaligus dapat memberikan sentuhan professional terhadap isi dari power pointnya.Di sini saya akan memberikan animasi loading yang sederhana saja,nantinya anda dapat mengembangkan sendiri agar hasilnya jauh lebih bagus.

Baiklah mari kita mulai tutorialnya Cara Membuat Animasi Loading di Power Point:

Pertama-tama silahkan anda buka dulu microsoft power pointnya.
Start > all programs > microsoft office > microsoft power point.

Setelah anda membuka power pointnya silahkan anda buat 2 slide dulu.Caranya tinggal klik kanan pada kotak slide kemudian pilih new slide.


















Setelah anda membuat 2 slide silahkan anda pusatkan pada slide yang pertama.Nah,pada slide pertama inilah kita akan membuat animasi loadingnya.
BAGAIMANA CARANYA?
  • Pada slide pertama silahkan anda ganti Layoutnya menjadi blank.
  • Kemudian silahkan anda anda membuat shapes kotak terlebih dahulu.Tinggal klik shapes dan pilih rectangles.
  • Buat shapes nya menjadi seperti gambar di bawah ini.
  • Buat dua lagi shapes yang mirip seperti gambar di atas.Sehingga nantinya anda mempunyai tiga shapes seperti gambar di bawah ini.
  • Agar ketiga shapes tadi terlihat menjadi satu.Silahkan anda pergi ke menu drawing tools format.
  • Sebelumnya klik dulu ketiga shapesnya dengan cara tahan CTRL dan klik ketiga shapesnya.
  • Kemudian beri warna yang sama kepada ketiga shapesya.
  • Cara memberi warnanya ada di bagian shape styles.Lihat gambar di atas.
  • Di sini saya akan memberikan warna oranye.
  • Pastikan tidak ada warna yang memisahkan ketiga shapesnya seperti gambar di bawah ini.
Nah,cara agar tidak ada warna pemisahnya sangat gampang.klik ketiga shapesnya,kemudian pada bagian shape outline (drawing format) berikan warna yang sama dengan warna pada shape fill.Contohnya disini pada shape fill saya memberikan warna oranye maka dari itu pada shape outline juga diberikan warna oranye.

Sekarang saatnya untuk membuat animasi loadingnya.
Pergi ke menu animations.
Klik shapes yang pertama dulu.
Pada shapes yang pertama ini berikan animasi Peek in,carannya :
  • Klik add animation.
  • Maka akan muncul tab extance.
  • Pada tab extance ini klik More Extance Effect. 
  • Di situ akan ada banyak animasi.Termasuk Peek in silahkan klik animasi peek in.
Agar efeknya bergerak ke kiri,silahkan anda klik effect option.Nah pada effect option ini silahkan ada pilih from left.
  • Pada settingan timing/waktu ganti start on clik menjadi after previous.
  • Kemudian pada duration silahkan anda masukkan waktu sesuka hati anda.
Lakukan tahap yang sama pada shapes yang lainnya,sehingga nantinya akan terbentuk animasi loadingnya.setelah animasi loadingnya selesai otomatis slidenya akan berganti ke slide yang kedua.Anda dapat mengatur sendiri durasinya agar effectnya dapat lebih bagus.
Sekian untuk tutorial kali ini silahkan anda berkomentar jika ada yang ingin anda pertanyakan dan jika anda berkenan silahkan bantu saya share artikel ini,Cara Membuat Animasi Loading di Microsoft Power Point.

Artikel Terkait

Cara Membuat Animasi Loading di Microsoft Power Point
4/ 5
Oleh

Berlangganan

Suka dengan artikel di atas? Silakan berlangganan gratis via email

2 komentar

6/25/2015 delete

suatu pengalaman baru bagi saya nih mas.soalnya saya belum pernah menggunakan power point

Reply
avatar
7/04/2015 delete

Saya juga baru belajar.Terima kasih sudah mampir.

Reply
avatar

MOHON PERHATIKAN HAL-HAL DIBAWAH INI:
-Boleh Berkomentar Asal Santun!
-Jangan Berkomentar Dengan Kata-kata yang Tidak Sopan!
-Dilarang SPAM!
-Berkomentar Sesuai Dengan Topik!